5634.2025 HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN SIKAP KEPATUHAN LANSIA MENJALAKAN DIIT HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PAJANG KOTA SURAKARTA

  • VINA ASTUTI Universitas Muhammdyah Surakarta

Abstract

Hipertensi merupakan salah satu penyakit yang paling umum di seluruh dunia, dengan prevalensi yang meningkat seiring bertambahnya usia. Saat ini, diperkirakan bahwa 1,28 miliar orang dewasa di seluruh dunia menderita hipertensi, dan pemahaman yang kurang mengenai pentingnya menjaga pola makan berkontribusi terhadap tingginya kasus hipertensi, khususnya di kalangan lansia.

Desain yang di gunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan cross sectional, dengan jenis korelasi. Sampel penelitian berjumlah 100 lansia di wilayah kerja Puskesmas Pajang, data dari Puskesmas setempat menunjukkan bahwa tingginya angka hipertensi di wilayah ini dihubungkan dengan kurangnya pemahaman tentang pengelolaan pola makan yang tepat untuk menjaga tekanan darah, pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling dan alat ukur yang di gunakan adalah kuisioner.

Melalui penelitian ini, diharapkan dapat ditemukan informasi yang berguna untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap lanjut lansia dalam menjalankan diet hipertensi, sehingga dapat mencegah komplikasi yang diakibatkan oleh hipertensi dan meningkatkan kualitas hidup mereka. Pengetahuan yang baik berhubungan positif dengan kepatuhan terhadap diet, yang merupakan faktor kunci dalam manajemen hipertensi. Oleh karena itu, studi ini berupaya untuk mengeksplorasi hubungan antara pengetahuan dengan sikap kepatuhan lansia terhadap diet hipertensi, serta strategi untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman mereka mengenai pentingnya pola makan sehat.

Published
2025-03-21
Section
B1 - Skripsi/Thesis/Desertasi dengan subyek uji manusia