5608.2025 OPTIMIZATION OF NANOEMULGEL PREPARATION OF ETHYL ACETATE FRACTION OF NONI FRUIT (Morinda citrifolia L.) AS ANTIAGING: IN VITRO AND IN VIVO STUDY

OPTIMASI SEDIAAN NANOEMULGEL FRAKSI ETIL ASETAT BUAH MENGKUDU (Morinda citrifolia L.) SEBAGAI ANTIAGING: KAJIAN SECARA IN VITRO DAN IN VIVO

  • Erlinda Novita Sari, S.Farm., M.Farm Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Prof. apt. Erindyah Retno Wikantyasning, Ph.D Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • apt. Wahyu Utami, M.Si, Ph.D Universitas Muhammadiyah Surakarta

Abstract

Penuaan dini pada kulit diakibatkan oleh adanya paparan radikal bebas. Buah mengkudu (Morinda citrifolia L.) mengandung senyawa asam askorbat, terpenoid, alkaloid, skopoletin, dan polifenolik yang memiliki manfaat sebagai anti-aging. Buah mengkudu memiliki bau, rasa, dan tekstur yang kurang menarik. Selain itu kandungan senyawa polifenol pada buah mengkudu sangat sensitif terhadap pengolahan sediaan, distribusi, penyimpanan, dan sulit diabsorpsi. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh parameter kritis ukuran, indeks polidispersitas, zeta potensial, dan efisiensi penjerapan formula optimum nanoemulsi fraksi etil asetat buah mengkudu (FEABM), signifikansi prediksi dan hasil karakterisasi dari formula optimum nanoemulsi dan nanoemulgel FEABM mengkudu; serta mengetahui hasil uji nanoemulgel FEABM formula optimum terhadap mutu fisik, stabilitas, dan uji anti-aging secara in-vitro dan in-vivo.

Metode uji secara in vitro dilakukan dengan mengamati parameter: kadar fenolik total, kadar skopoletin, mutu fisik nanoemulgel, antioksidan, SPF, anti-melanogenesis, kecepatan difusi membran, dan uji ekspresi gen, sedangkan uji in vivo: kadar kolagen, kadar kelembaban, tingkat elastisitas, histopatologi, iritasi, dan uji efikasi. Analisis perbedaan antar data sampel pengujian dilakukan dengan uji Anova. Data optimasi formula nanoemulsi selanjutnya dievaluasi secara statistik menggunakan Design Expert® versi 13 meliputi ukuran, efisiensi penjerapan, indeks polidispersitas, dan efisiensi penjerapan untuk optimasi formula nanoemulsi, serta pH, viskositas, nilai antioksidan, SPF, dan anti-melanogenesis untuk optimasi formula nanoemulgel. Uji dilanjutkan dengan T-one sample test untuk mengetahui perbedaan antara hasil prediksi dengan sampel optimum dari formula nanoemulsi dan nanoemulgel.

Author Biographies

Erlinda Novita Sari, S.Farm., M.Farm, Universitas Muhammadiyah Surakarta

MAhasiswi

Doktor Farmasi, Fakultas Farmasi, Universitas Muhammadiyah Surakarta

Prof. apt. Erindyah Retno Wikantyasning, Ph.D, Universitas Muhammadiyah Surakarta

Fakultas Farmasi Universitas Muhammadiyah Surakarta

apt. Wahyu Utami, M.Si, Ph.D, Universitas Muhammadiyah Surakarta

Fakultas Farmasi, Universitas Muhammadiyah Surakarta

Published
2025-03-21
Section
B1 - Skripsi/Thesis/Desertasi dengan subyek uji manusia