5546.2025 The Relationship between Fat Intake and Physical Activity with Nutritional Status in Students of SMP Negeri 22 Surakarta
Hubungan Asupan Lemak dan Aktivitas Fisik dengan Status Gizi pada Siswa SMP Negeri 22 Surakarta
Abstract
Masa remaja merupakan periode pertumbuhan yang pesat, di mana keseimbangan asupan gizi dan aktivitas fisik sangat berpengaruh terhadap status gizi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara asupan lemak dan aktivitas fisik dengan status gizi pada siswa SMPN 22 Surakarta. Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional, dengan sampel sebanyak 141 siswa yang dipilih menggunakan simple random sampling. Data dikumpulkan melalui pengukuran antropometri, food recall 24 jam, serta kuesioner PAQ-C untuk menilai aktivitas fisik. Analisis data dilakukan untuk mengetahui hubungan antara variabel yang diteliti.
Kata kunci: Asupan lemak, Aktivitas fisik, Status gizi, Remaja, SMPN 22 Surakarta.
Published
2025-02-25
Issue
Section
B1 - Skripsi/Thesis/Desertasi dengan subyek uji manusia